Pekerja perempuan mampu melakukan keduanya, tetapi tidak memiliki opsi untuk melakukannya. Mereka dihadapkan dengan pilihan untuk memilih , antara memprioritaskan karier atau kehidupan rumah tangga. Padahal, perempuan lebih banyak melakukan pekerjaan domestik karena peran suami dan istri dalam hubungan rumah tangga belum setara. Berdasarkan survei oleh Indonesia Business Coalition for Women Empowerment (IBCWE) menunjukkan, 90 persen perempuan memiliki tanggung jawab lebih besar di rumah, untuk melakukan pekerjaan rumah tangga dan merawat anak. Sementara laki-laki berjumlah 81 persen.